Senin, 13 Februari 2017

Daihatsu Sigra Raih 4 Bintang ASEAN NCAP



KUALA LUMPUR, 20 Januari 2017 – Saudara kembar Toyota Calya yaitu Daihatsu Sigra juga sudah mengikuti uji tabrak dari ASEAN NCAP (New Car Assessment Program). Hasil yang diraihnya pun sama-sama memuaskan layaknya Toyota Calya yaitu 4 bintang.
Daihatsu Sigra yang dibekali dengan dua buah airbag dibagian depan meraih empat bintang pada pengujian Adult Occupant Protection (AOP). Point yang diraih pun cukup memuaskan yaitu 12.93 dari 16.00 sama seperti Toyota Calya.
Namun pada pengujian Child Occupant Protection (COP) hanya meraih dua bintang dengan pencapaian 46%. Memang Daihatsu Sigra belum dilengkapi dengan adanya ISOFIX dan Top Tether di bagian belakang untuk perlindungan terhadap anak kecil pada semua varian yang ditawarkannya.
Daihatsu Sigra sendiri juga menawarkan varian yang tanpa menggunakan Airbag. Hasil pengujian pada varian tersebut tak memuaskan seperti yang diraih oleh varian yang menggunakan Airbag. Daihatsu Sigra tanpa Airbag tersebut hanya meraih satu buah bintang pada pengujian AOP dengan point 6.82 dari 16.00 point. Untuk pengujian COP mendapatkan dua bintang sama dengan varian yang dibekali dengan airbag.
PT Astra Daihatsu Toyota menawarkan Sigra dengan dua pilihan mesin 1KR-VE, DOHC VVT-i 3 silinder segaris 12 valve berkapasita 998 cc dan 3NR-VE, DOHC Dual VVT-i 4 silinder segaris 16 valve berkapasitas 1.197 cc. Keduanya memiliki pilihan transmisi manual 5-kecepatan dan otomatis 4-kecepatan.
Harga jualnya mulai tipe termurah 1.0L D M/T yang dibanderol Rp 116 juta hingga varian termahal 1.2L R AT Deluxe seharga Rp 156.900 juta. (OTR JATIM)
Penasaran seperti apa video pengujian dari Daihatsu Sigra? Mari kita nonton video yang di unggah dari ASEAN NCAP ini.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar